Kopi Berontoseno

Murni Itu Sehat

Mengapa Berontoseno ?

Seperti Berontoseno dalam tokoh pewayangan yang dikenal sebagai nama Bima, yang memiliki sifat gagah berani dan  jujur, maka Perusahaan kami selalu mempertahankan konsistensi dengan Berani Karena Benar. Sejak 1956, kami selalu berfokus pada kemurnian kopi yang menyajikan ciri khas kopi yang sebenarnya. Kopi yang benar-benar MURNI dengan kualitas terbaik dan pengolahan yang benar, dijamin akan memberikan citarasa dan kenikmatan tersendiri bagi penikmat kopi sejati, yang bukan sekedar pemanja lidah.

Kopi Berontoseno berdiri sejak tahun 1956 dan berlokasi di kota Kediri-Jawa Timur. Pada mulanya, Berontoseno hanya memproduksi kopi bubuk secara sederhana namun memiliki kualitas yang tinggi. Dengan bahan yang terbuat dari 100% biji kopi pilihan kualitas ekspor dan butiran kopi yang sangat lembut, tidak diragukan lagi kenikmatan yang terkandung di dalam kopi Berontoseno.  Mengingat Kopi Berontoseno adalah kopi murni dan memiliki butiran yang sangat halus, banyak penggemar memanfaatkannya sebagai bahan karya seni yang sering disebut rokok cethe ( seni melukis rokok dengan ampas kopi)

Berpengalaman lebih dari 65 tahun, Kopi BERONTOSENO tetap mempertahankan rasa dan kualitas prima. Dengan inovasi produk dan perluasan market, BERONTOSENO siap menjadi Kopi Terbaik di dunia perkopian Indonesia, sebagai Produk Dalam Negeri yang patut dibanggakan.